Lawan PSIR Rembang, Persis Solo Kemungkinan Bisa Mainkan Pemain Ini

Pelatih Persis Solo Widyantoro memberi instruksi ke anak asuhnya pada sesi latihan persiapan tandang melawan PSIR Rembang. | Ichwan Prihantoro (/Fokusjateng.com)

FOKUS SPORT – SOLO – Salah satu striker andalan Persis Solo Joko Prayitno, sempat diragukan bisa tampil saat melakoni laga tandang melawan PSIR Rembang, Minggu 16 Juli 2017, di Stadion Krida Rembang, dalam lanjutan babak penyisihan Grup 4 Liga 2.



Mantan pemain Martapura FC ini mengalami cedera saat tim kebangaan Wong Solo berhasil menaklukan tim PSIS Semarang, di Stadion Manahan, Kamis 6 Juli 2017. Bahkan, dalam pertandingan melawan PSIS, pemilik nomor punggung 7 ini terpaksa di ganti di awal babak kedua.

”Kondisi Joko memang terus saya pantau, Alhamdulillah, ia mulai menunjukan progres baiknya, ya namun belum 100 persen fit,” jelas pelatih Persis Widyantoro, Kamis 12 Juli 2017.

Memang, pemain yang pernah mencicipi seleksi bersama Timnas Indonesia U-23 ini selalu menjadi pilihan tim pelatih dilini depan. Joko acap kali menjadi pendamping Tri Handoko untuk mengobrak-abrik lini pertahanan lawan.

”Kalau memang kondisi dia sudah fit dan siap tampil, tentu akan saya bawa ke Rembang. Karena saat ini kami hanya memiliki dua striker saja, yakni Rudiyana dan Tri Handoko,” terang pria yang akrab disapa Wiwid ini. (tya)