FOKUS JATENG – WONOGIRI – Nabil Maulana (11), menjadi korban kebakaran kios bensin milik orangtuanya. Korban mengalami luka bakar hingga harus dilarikan ke rumah sakit.
Kebakaran menimpa sebuah kios bensin eceran milik Budi Hartono (39) warga Dusun Kedungrejo RT 2 RW 5, Desa Selomarto, Kecamatan Giriwoyo. Kejadian pada Minggu (16/7) siang. Akibat kejadian tersebut korban mengalami kerugian puluhan juta rupiah.
Baca juga: Anak di Sragen Nekat Bakar Klinik Orang Tuanya
Kapolsek Girimarto AKP Mulyanto mengatakan, korban merupakan anak pemilik kios. Diduga anak belasan tahun itu mengalami luka bakar lantaran tersambar percikan api.
Kebakaran terjadi sekitar pukul 14.00 WIB. Bermula ketika korban, hendak melayani warga yang membeli bensin. Namun bensin yang dibawanya tersebut tiba-tiba tersambar api.
“Warga yang mengetahui hal itu berupaya memberikan pertolongan pertama. Diantaranya dengan menyiramkan air dalam wadah galon yang tak jauh dari lokasi,” kata Kapolsek, Senin 17 Juli 2017.
Api sempat membesar, kemudian dipadamkan warga dengan peralatan seadanya.
Petugas Polsek Giriwoyo yang mendengar peristiwa itu langsung menuju lokasi kejadian untuk melakukan pemeriksaan. Dari hasil pemeriksaan yang dilakukan, api diduga muncul dari dalam gudang penyimpanan bensin.
Dugaan sementara api muncul lantaran tidak ada sirkulasi udara di gudang penyimpanan bensin. Percikan api diperkirakan muncul dari dalam ruangan penyimpanan itu.
Baca juga: Mesin Pemanas Printing PT Intim Ceper Klaten Terbakar
Naib Maulana mengalami luka bakar pada bagian tangan. Dia pun sempat dilarikan menuju rumah sakit untuk mendapatkan pertolongan. Korban mengalami luka pada ujung ibu jari tangannya. Sementara kerugian materiil diperkirakan Rp 10 juta.