Hari Pertama Sekolah Seperti Apa Ya… di Kota Solo…

Orang tua siswa melihat anaknya dari balik pintu saat masuk sekolah perdana di SD Muhammadiyah 6 Solo Senin 17 Juli 2017. | Ichwan Prihantoro (/Fokusjateng.com)

Siswa dan guru SD Muhammadiyah 6 Jebres, Solo, memanfaatkan hari pertama masuk sekolah dengan halal bihalal Senin 17 Juli 2017. | Ichwan Prihantoro

FOKUS JATENG – SOLO – Memasuki tahun pelajaran baru, semua pelajar baik tingkat, SD, SMP, hingga SMA/SMK kembali melakukan aktivitasnya sebagai pelajar. Mereka berbondong-bondong masuk sekolah Senin 17 Juli 2017.



Pada hari pertama masuk sekolah setelah libur panjang, mereka tidak langsung mengikuti proses pembelajaran. Namun banyak sekolah yang mengisi hari pertama dengan bersalaman, baik dengan guru, atau dengan siswa.

Baca juga: PW Aisyiah Jateng Soroti Kekerasan Anak dan Perempuan

Ya momen ini tak lepas dari suasana Idul Fitri beberapa waktu lalu. Sementara bagi siswa baru, momen ini selain sebagai ajang silaturahmi juga mengenal dengan lingkungan baru.

Seperti yang terlihat di SD Muhammadiyah 6 Jebres, Solo. Dimana semua siswa berbaris dengan rapi untuk bersalaman dengan para guru. Tak khayal, suasana keakraban dan  kebersamaan pun terlihat disana. Tampak semua siswa sangat antusias.

Baca juga: Moncer… Mahasiswa UMS Ciptakan Dekiler Box

Bahkan, tak jarang pula di hari pertama masuk sekolah, para orang tua meluangkan waktu sejenak demi mengantarkan si buah hatinya ke sekolah.