FOKUS JATENG – SOLO – Railbus Bathara Kresna kurang lebih selama satu pekan berhenti beroperasi, yakni 17-21 Juli 2017. Hal ini tak lepas dari perawatan berkala terhadap Railbus yang didatangkan sejak kepemimpinan Joko Widodo (Jokowi) semasa menjadi Wali Kota Solo beberapa tahun lalu.
Manajer Humas PT KAI Daop 6 Eko Budiyanto kepada Fokusjateng.com, Senin (17/7) membenarkan adanya hal tersebut. ”Benar mas, mulai hari ini Railbus kita servis berkala. Ya seperti kendaraan pada umumnya, Railbus juga perlu perawatan, seperti ganti oli, spare part dan pengecekan mesin lainnya, kita lakukan di Solo saja, tidak perlu kita bawa ke luar,” jelas Eko.
Meski begitu, Eko memastikan jika Railbus yang melewati tiga daerah, yakni Solo, Sukoharjo hingga Wonogiri ini, masih dalam servis berkala rutin. ”Selama ini tidak pernah rusak atau mogok, makanya kita servis rutin agar tidak rusak. Karena bagaimana pun juga Railbus saat ini sudah menjadi primadona tersendiri bagi masyarakat,” katanya.
Sedikit informasi, jika Railbus diresmikan pada 11 Maret 2015 lalu. Dimana waktu itu diresmikan oleh Ignasius Jonan yang wakti itu masih menjabat sebagai Menteri Perhubungan (Menhub).