Dirut Pertamina Elia: Kemerdekaan Itu Harus Kerja Penuh Kejujuran, Ketulusan, dan Amanah

Dirut Pertamina Elia Massa Manik foto bersama dengan pejabat dan karyawan usai upacara HUT Kemerdekaan RI ke-72 di Depo Pertamina Teras, Boyolali, Kamis 17 Agustus 2017. (Gunawan/Fokusjateng.com)

FOKUS JATENG – BOYOLALI – Jajaran manajemen PT Pertamina Depo Teras, Kabupaten Boyolali, menggelar upacara HUT Kemerdekaan RI ke-72, Kamis 17 Agustus 2017. Selain seluruh karyawan, upacara itu juga dihadiri Direktur Utama (Dirut) PT Pertamina Elia Massa Manik.


Usai upacara, Elia menjelaskan bahwa makna kemerdekaan bagi Pertamina adalah harus kerja bersama. Namun juga harus diikuti dengan kerja penuh kejujuran, ketulusan, dan amanah. ”Semangat ini untuk mewujudkan kerja terintegrasi lebih cepat,” terangnya.

Dirut Pertamina Elia Massa Manik ikut berdendang bersama grup paduan suara usai upacara HUT Kemerdekaan RI ke-72 di Depo Pertamina Teras, Boyolali, Kamis 17 Agustus 2017. | Gunawan

Pihaknya bersyukur lantaran bisa melewati generasi hari ini (kemerdekaan RI ke-72). Dalam membangun kinerja terintegrasi ini harus bersinergi. Sehingga bisa lebih efisien dan lincah dalam bergerak. ”Kita itu (Pertamina) pertama korporasi, yang kedua melaksanakan penugasan,” jelas dirut.


Pada kesempatan itu, Elia menyempatkan diri foto bersama dengan karyawan Pertamina peserta upacara secara bergantian. Kemudian juga foto bersama dengan grup paduan suara yang cukup menarik di atas panggung. Setelah upacara, pejabat Pertamina ramah tamah di depan kantor sembari makan pagi.