FOKUS JATENG – KLATEN – Apabila ada Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kabupaten Klaten atau di kota lain yang terlibat dalam penggunaan narkoba langsung dipecat. Hal itu dikatakan, Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahyo Kumolo dalam apel bersama ASN Klaten di Alun-alun Klaten.
Terkait narkoba, kata dia, tidak hanya tugas kepolisian saja,namun juga tugas bersama. Dia menyebutkan, dalam sehari rata-rata 70 orang meninggal dunia akibat bahaya narkoba.
“Narkoba adalah musuh kita semua, tidak ada ampun. Harus cepat menanggulanginya. Kepada Bu Bupati, Pak Sekda, kalau mengetahui pengawai negeri sipil (PNS) menggunakan narkoba langsung pecat saja,” katanya.
Mendagri juga meminta, terkait radikalisme dan terorisme agar perangkat bersatu deteksi sejak dini, siskamling digerakan baik di tingkat RT dan RW. Kemudian, ketua RT-nya juga harus mengetahui atau mendata warganya baik itu pendatang maupun warga lama.
”Kita lawan hujatan bentuk SARA yang ada,kita juga harus melawan orang orang yang akan meruntuhkan bangsa dan negara ini.Siskampling tingkat RT dan RW harus dihidupkan,” pintanya.