Kontainer Tabrak Instalasi Listrik di Jalan Jogja-Solo

Penampakan suasana pasca terjadinya instalasi tersangkut truk kontainer di Desa Mlese, Kecamatan Ceper, Klaten. (Joko Larsono/Fokusjateng.com)

FOKUS JATENG – KLATEN – Sebuah truk kontainer dari arah Yogyakarta menuju Solo menabrak instalasi listrik yang melintang di jalan raya Jogja-Solo, tepatnya di Desa Mlese, Kecamatan Ceper, Klaten pada pukul 00.20 WIB, Senin (9/10/2017) malam. Akibat dari kejadian itu sebuah tiang listrik patah dan instalasi listrik menutupi akses jalan raya Jogja-Solo dan mengakibatkan kemacetan hingga 2 kilometer lebih.

Informasi yang dihimpun fokusjateng.com menyebutkan, dari kejadian itu setelah beberapa jam kemudian sejumlah petugas PLN berupaya mengganti tiang listrik yang patah akibat kabelnya tersebut sempat tersangkut truk kontainer. Kemudian petugas PLN memberikan penyangga dari kayu supaya tidak menghalangi arus lalulintas.

“Kendaraan berat dari arah Yogyakarta menuju Solo tidak bisa melintas. Banyak dari warga sekitar ikut membantu mengatur jalan. Kemudian dari petugas kepolisian memberlakukan sistem buka tutup jalan satu jalur,” kata Agus, warga setempat.


Menurut Agus, tersangkutnya kabel listrik yang melintang di atas jalan raya Jogja-Solo ini diduga akibat kondisi kabel yang sudah kendur. Sementara truk kontainer yang menyangkut instalasi listrik itu langsung tancap gas.

“Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. Kejadiannya malam, kalau kejadian ini siang bahaya sekali,” katanya.