Pesta Siaga di Lapangan Teras Boyolali Bentuk Karakter Generasi Muda

Wabup Boyolali M. Said Hidayat membuka Pesta Siaga di Lapangan Teras, Boyolali, Rabu 25 Oktober 2017. (Yulianto/Fokusjateng.com)

FOKUS JATENG – BOYOLALI – Kwartir Cabang (Kwarcab) Kabupaten Boyolali selenggarakan pesta siaga  di  Lapangan Kecamatan Teras, Boyolali, Rabu 25 Oktober 2017. Pesta Siaga 2017 dibuka oleh Wakil Bupati Boyolali, M. Said Hidayat ditandai dengan pemukulan gong dan pelepasan burung sebagai tanda gelaran pramuka untuk tingkat SD / MI tersebut dimulai.

Wakil Said Hidayat selaku Wakil Ketua Majelis Pembimbing Cabang (Wamabicab) Gerakan Pramuka Kabupaten Boyolali, menyatakan bahwa hal yang membanggakan, melihat semangat penuh keceriaan peserta. Anggota pramuka siaga diharapkan mampu menjadi generasi penerus yang hebat ke depannya. Dengan karakter yang lebih baik dapat memajukan bangsa Indonesia sehingga harus mulai ditanamkan sejak dini.

”Dengan keterampilan seperti yang adik-adik lakukan hari ini, dilatih dan dilakukan secara bersama sama, mari kita wujudkan satu karakter bangsa ini. Tetap cinta tanah air, selalu kibarkan merah putih,” ujar Wabup.

Sementara itu Panitia Penyelenggara, Sri Puji Muryani mengungkapkan bahwa kegiatan yang mengambil tema mewujudkan generasi muda yang ceria dan berprestasi melalui pesta siaga tahun 2017 ini untuk kegiatan pembinaan dan pengembangan pramuka siaga dengan menitikberatkan pada pembentukan karakter.


”Pribadi ataupun karakter yang kita harapkan adalah karakter yang memiliki jiwa kepemimpinan, kebersamaan dan pengab​dian yang dapat menumbuhkan keinginan untuk bertindak dan berperan dalam pelaksanaan pembangunan,” ungkapnya.

Diikuti oleh sekitar 800 peserta siaga utusan dari 19 kwartir ranting di Kabupaten Boyolali dengan masing – masing kwartir ranting mengirimkan dua Barung Putra dan dua Barung Putri. Pesta siaga yang dikemas seprti halnya perlombaan yang selanjutnya akan maju dikirim ke tingkat eks Karesidenan Surakarta.