Diajeng Candi Meriahkan Lomba Pocil dan PKS
FOKUS JATENG-WONOGIRI-Tampilan Polwan Moge Diajeng Candi memukau penonton saat pamer kebolehan di sela-sela gelar lomba polisi cilik (pocil) dan Patroli Keamanan Sekolah (PKS) tahap II se-Kabupaten Wonogiri, Selasa 14 November 2017. Kapolres Wonogiri AKBP Muhammad Tora, SH, SIK melalui Kasubag Humas Polres Wonogiri AKP Haryanto mengatakan, lomba yang digelar di pendapa kabupaten ini diikuti 632 orang pocil dan 383 anggota PKS asal 12 kecamtan.
Para peserta memperebutkan piala tetap dan bergilir. “Lomba yang diadakan pada hari Sabtu dan Minggu (11-12/11) itu yang dinilai adalah kekompakan gerakan, kostum, koreografer, serta ekspresi,” jelas Haryanto.
Dalam lomba yang dihadiri Bupati Wonogiri Joko Sutopo, Kapolres serta jajaran petinggi Polres Wonogiri tersebut, PKS asal Polsek Jatiroto menyabet juara I dengan nilai 1837. Juara II ditempati PKS binaan Polsek Pracimantoro dengan nilai 1726. Sedang juara III disabet PKS binaan Polsek Jatisrono dengan nilai 1713.
Adapun juara harapan I-III ditempati PKS binaan Polsek Girimarto, Wonogiri dan Polsek Wuryantoro. Untuk lomba pocil, terang Haryanto, juara I diraih Pocil Baturetno dengan nilai 1465. Juara II Polsek Pracimantoro dengan nilai 1457, serta juara III pocil binaan Polsek Jatiroto dengan nilai 1427.
Adapun juara harapan I-III masing-masibg diraih Polsek Selogiri, Giriwoyo dan Manyaran. “Selain dimeriahkan freestyle, lomba tersebut dimeriahkan pula oleh Diajeng Candi Polres Wonogiri, mojang Lodaya Polda Jabar,” ujar AKP Haryanto.