Jalan Provinsi Akses Tol Soker di Kabupaten Sragen Dilebarkan. Ini Alasannya…

Jalan provinsi yang menjadi akses tol Soker di Kabupaten Sragen dilebarkan, Senin 18 Desember 2017. (Huriyanto/Fokusjateng.com)

FOKUS JATENG – SRAGEN – Jalan tol Solo-Kertosono (Soker) sebentar lagi difungsikan. Dengan demikian, jalan provinsi yang menjadi akses pintu tol dilebarkan. Salah satunya Jalan Raya Pungkruk-Gabugan, Kecamatan Sidoharjo, Sragen.

Pelebaran jalan ini lantaran akan menjadi akses masuk dan keluar menuju simpang susun (SS) atau interchange (IC) Kota Sragen, yang terletak di kawasan Pungkruk. Selain pelebaran dan pengecoran ruas jalan, juga dilakukan penggeseran tiang dan jaringan listrik. Pergeseran jaringan listrik dilakukan petugas dari PLN, pada pekan lalu.

Pursis Yuliono, kepala seksi Teknologi Sarana dan Prasarana Jalan Dinas Perhubungan (Dishub) Sragen mengatakan, pelebaran yang dilakukan di ruas jalan itu memang sebagai salah satu antisipasi beroperasinya ruas tol Soker di Sragen. Ruas jalan itu perlu dilebarkan agar memudahkan akses kendaraan yang melintas, khususnya yang masuk dan keluar dari IC Sragen.

”Pelebaran dilakukan di sekitar pintu tol Soker di Pungkruk, mungkin hanya sekitar 700an meter,” terangnya Senin 18 Desember 2017. Selain pelebaran, nanti juga akan dipasangi rambu-rambu lalu-lintas dan lampu high mass oleh pihak PT Solo Ngawi Jaya (SNJ). Nantinya, yang ada di Pungkruk itu bakal seperti yang ada di pintu tol Semarang-Salatiga di Salatiga.

Penggeseran jaringan listrik dilakukan PLN dan di ruas tersebut ada beberapa tiang listrik yang harus digeser. Pintu tol Sragen memang berada di ruas yang juga menjadi pertemuan jalan provinsi dengan jalan nasional, yakni Jalan Lingkar atau Ring Road Utara, yang selama ini dilewati kendaraan berat yang menuju ke arah Jawa Timur. Ruas Jalan Pungkruk-Gabugan sendiri selama ini menjadi salah satu jalur alternatif menuju Gemolong dan Salatiga. Di jalur itu sudah mendapatkan perbaikan, baik pengaspalan atau pun dicor beton.