FOKUS JATENG-KLATEN-Target sambungan air bersih PDAM Tirta Merapi Klaten tahun ini mengalami sedikit kenaikan dibanding tahun 2017. Tahun lalu PDAM menargetkan 1.891 sambungan baru.
Hingga akhir 2017, PDAM Tirta Merapi Klaten memiliki 40.590 pelanggan.
Kepala Bagian (Kabag) Umum PDAM Tirta Merapi Klaten FA Budi Usmanto mengatakan, mayoritas pelanggan berada di wilayah perkotaan. PDAM Tirta Merapi Klaten menargetkan 2.000 sambungan baru pada 2018. Sambungan tersebut menyasar seluruh wilayah baik di kecamatan maupun perkotaan.
”Untuk tahun ini target kami 2.000 sambungan baru. Untuk semua wilayah, mulai dari kecamatan sampai kota kami target. Dengan sambungan baru maka cakupan pelayanan lebih luas,” katanya kepada wartawan, Senin 15 Januari 2018.
Makin banyaknya pelanggan,kata dia, kebutuhan air bersih untuk warga masyarakat tercukupi. Selain itu, penggunaan air oleh rumah tangga dapat termanajemen dengan baik. Ia menyebut, standar kebutuhan air bersih rata-rata sembilan liter per orang per hari.
“Jika masyarakat menggunakan sambungan PDAM tentunya pendistribusian air bersih bisa lebih terkontrol karena pada masa tertentu kesulitan air bersih,” jelas Budi.