Kecelakaan Lalu Lintas di Boyolali, Tiga Nyawa Melayang di Lokasi Berbeda

Kecelakaan lalu lintas di Boyolali melibatkan mobil dan motor Minggu 21 Januari 2018. (Yulianto/Fokusjateng.com)

FOKUS JATENG-BOYOLALI-Terjadi kecelakaan lalu lintas di wilayah Boyolali sejak Sabtu malam 20 Januari 2018 hingga Minggu dini hari 21 Januari 2018. Peristiwa tersebut menelan tiga korban jiwa di tempat yang berbeda. salah satunya yakni Sriyono (60), warga Dusun/Desa Karanggeneng, Kecamatan Boyolali.

Seorang perangkat desa ini meninggal dunia di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Pandan Arang Boyolali. Kecelakaan yang menimpanya di Jalan Pandanaran, tepatnya di Kampung Prambanan, Kelurahan Banaran, Kecamatan Boyolali Kota.

Mobil Suzuki Carry bernopol AD 9233 RD yang dikemudikannya bertabrakan dengan sepeda motor Suzuki bernopol AD 4372 APD yang dikendarai M. Dinar R (24). Pemotor warga Dusun Jatisari, Desa Sobokerto, Kecamatan Ngemplak, ini hanya mengalami luka ringan. “Mobil berjalan terlalu ke kanan bertabrakan dengan kendaraan dari lawan arah,” terang Kanit Laka, Ipda Utomo, mewakili Kasat Lantas Polres Boyolali AKP Marlin Supu Payu.

Kecelakaan kedua di Jalan Boyolali-Ampel. Seorang yang belum ketahui identitasnya ditemukan tak bernyawa di pinggir jalan dekat simpang tiga makam Prof Soeharso, Desa Tanduk, Kecamatan Ampel. “Korban tabrak lari. Tak ada satupun warga yang tahu kendaraan yang menabrak. Karena kejadian dini hari tadi,” jelas Utomo.

Untuk saat ini, Jenazah korban masih berada di ruang mayat RSUD Pandan Arang Boyolali. Kemudian, di waktu hampir bersamaan, Carjasa Triyanto (51), ditemukan tergeletak tak bernyawa di jalur lingkar utara. Yakni di Dusun Sidomulyo, Desa Karanggeneng, Kecamatan Boyolali Kota.

Warga perumahan BSP 2, Blok J7, Rt 05, Rw 11, Desa Karanggeneng, Kecamatan Boyolali itu menjadi korban tabrak lari. “Menurut anggota (Satlantas, Red) yang merupakan tetangga korban, korban setiap pagi berjalan menuju masjid untuk salat subuh berjamaah,” jelasnya.

Ketiga kecelakaan lalu lintas tersebut kini telah ditangani Satlantas Polres Boyolali. pihaknya juga masih terus melakukan penyelidikan untuk mengetahui pengendara yang melarikan diri. “Kami masih mengumpulkan keterangan dari warga sekitar kejadian,” ujar dia.