Bila Dandim Boyolali Ikut Sarapan Nasi Bungkus Bersama Warga di Lokasi Pra KBBT, Ini Penampakannya…

Dandim 0724/Boyolali Letkol Kav Herman Taryaman SIP,MH sarapan bareng warga. (Dok. Penerangan Kodim Boyolali/Fokusjateng.com)

FOKUS JATENG – BOYOLALI – Kegiatan Karya Bhakti Boyolali Tersenyum (KBBT) tahap III tahun anggaran 2018 di wilayah Kodim 0724/Boyolali direncanakan baru akan dibuka pada 10 Agustus 2018. Namun semangat kegotongroyongan antara anggota Kodim 0724/Boyolali dengan warga Dukuh Kembangsari, Desa Mudal, Kecamatan Boyolali, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah, yang menjadi sasaran KBBT sudah sangat terasa, Kamis 2 Agustus 2018.

Terlebih saat Komandan Kodim (Dandim) 0724/Boyolali Letkol Kav Herman Taryaman SIP, MH berkunjung ke lokasi pra KBBT. Di lokasi tersebut ikut sarapan bersama para warga desa dan anggota Koramil 1/Kota Boyolali. Suasana terasa begitu akrab dan nyaman sambil menikmati sarapan bersama di paruh waktu istirahat.

“Ya suasana seperti ini yang saya senangi bapak-bapak ibu-ibu, suasana keakraban seperti satu keluarga “ ucap Dandim 0724/Boyolali Letkol Herman Taryaman SIP,MH dengan di iyakan masyarakat yang ada di lokasi Pra KBBT.

Selain itu Danramil 1/Kota Boyolali Kapten Inf Fathoni yang menemani Dandim saat kunjungan di lokasi pra KBBT juga mengatakan bahwa kegiatan tersebut seperti makan bersama dan berkomunikasi langsung dengan masyarakat dapat menjalin dan membangun rasa kebersamaan antara anggota Kodim 0724/Boyolali dengan masyarakat sekitarnya.

Semoga dengan semangat kegotongroyongan dan kebersamaan yang terjalin selama ini menjadi perekat hubungan serta kemanunggalan antara TNI dan masyarakat dimanapun berada.