FOKUS JATENG-SRAGEN-Tampak kepedulian dan semangat para warga dan prajurit TNI dalam mendukung program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke-103 Kodim 0725/Sragen di wilayah Desa Sukorejo, Kecamatan Sambirejo, Kabupaten Sragen.
Antusias warga dan masyarakat setempat terasa begitu besar dengan melibatkan diri serta berperan aktif dalam mendukung dan bekerja sama. Mereka saling gotong-royong meratakan tanah dan memindahkan batu-batu yang akan dibuat untuk pengecoran jalan bersama prajurit TNI yang tergabung dalam Satuan Tugas (Satgas) di lokasi sasaran fisik TMMD.
Di mata tim Satgas TMMD, warga layak untuk mendapatkan apresiasi positif. Hal tersebut sangat pas diberikan karena para warga bekerja sepenuh hati. Kendati cuaca yang panas dan terik karena sinar matahari yang membakar kulit, masyarakat tetap tidak surut semangat dalam membantu prajurit Satgas dilokasi TMMD.
Warga terus saja bersemangat, bekerjasama, bahu membahu sampai tak kenal lelah untuk mengerjakan proyek TMMD hingga mencapai target untuk hari itu.
Dengan melihat para prajurit TNI (Satgas) pagi hari sudah mulai berangkat berjalan menuju lokasi TMMD, warga pun tergerak hatinya dan berbondong-bondong tanpa sebuah komando. Para warga langsung membaur dengan prajurit TNI. Tidak pandang itu laki laki, perempuan, tua muda, bahkan kakek-kakek pun tidak mau ketinggalan saling membaur bersama pak TNI untuk bekerja.
Inilah salah satu fenomena kebersamaan masyarakat dan prajurit Satgas TMMD yang dinilai akan menjadi salah satu langkah dalan mempercepat proses berhasilnya pencapaian program TMMD reguler ke-103 tahun 2018 kali ini.