FOKUS JATENG-SRAGEN-Lima mahasiswa asalJepang yang menimba ilmu di Kota Solo berbagi ilmu pengetahuan di sekolah Rakyat Global Citra, Jalan Raya Sukowati Timur No 503, Kelurahan Nglorog, Sragen, Jawa Tengah, Minggu 18 November 2018.
Tanami Yamasawa (21), mahasiswa Bahasa Indonesia di UNS Surakarta mengaku kegiatan belajar mengajar bersama anak-anak dan masyarakat Sragen sangat menarik. “Orang-orangnya dis ini bagus dan ramah-ramah. Saya senang memberikan ilmu dan pengalaman saya bahasa japang pada anak-anak Indonesia di sini,” katanya.
Selain itu, hal senada juga disampaikan Takanahusiina (24). Terkait pendidikan gratis dan cara belajar bersama yang berada di Global Citra, menurut dirinya sangat luar biasa. Selain itu di Indonesia banyak sekali kegiatan sosial. ”Saya suka Indonesia,” ungkap dia.
Tri Harjono, pemilik tempat pendidikan Global Citra Sragen, mengatakan, Global Citra adalah tempat maupun rumah bagi anak-anak Sragen yang ingin mendapat pendidikan belajar dan ingin les untuk umum. ”Fasilitas di sini untuk umum. Di sini ada dua mata pelajaran bahasa inggris dan matematika. Dengan dua mata pelajaran ini anak anak bisa maju,” bebernya.