FOKUS JATENG-BOYOLALI-Masih dalam rangkaian Hari Ulang Tahun organisasi Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) ke-47. Kali ini KORPRI Kabupaten Boyolali mengadakan jalan sehat, yang digelar di depan Kantor Bupati Boyolali, pada Jumat (30/11).
Wakil Bupati (Wabup) Boyolali, M. Said Hidayat secara langsung mengibarkan bendera start pada pukul 07.00 WIB. Peserta yang terdiri dari karyawan di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Boyolali dan pelajar di beberapa sekolah di sekitar Kompleks Perkantoran bersama sama melintasi rute yang telah ditentukan oleh panitia.
Rute tersebut dimulai dari depan Kantor Bupati Boyolali ke timur, sampai di depan Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Boyolali menuju ke utara hingga di pertigaan Boulevard Soekarno. Kemudian ke barat, dan berbelok ke kiri sesampainya Patung Sapi SMK Negeri 1 Mojosongo hingga patung Sudirman. Setelah itu, menyusuri jalan untuk kembali ke Kantor Bupati Boyolali.
Wabup Said berharap dengan momentum HUT KORPRI Ke-47 yang telah diperingati setiap tanghal 29 November, menjadi awal yang positif karyawan Pemkab Boyolali dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.
“Kita semua dalam satu gerak langkah yang sama, satu langkah ke depan dalam rangka membangun Kabupaten Boyolali. Memacu semangat kita untuk terus bekerja dengan kesungguhan dan keikhlasan melayani masyarakat,” terang Wabup Said.
Untuk lebih menarik animo peserta jalan sehat, pihak panitia telah menyiapkan berbagai hadiah. Hadiah tersebut yakni lemari pendingin, sepeda gunung, televisi dan lain sebagainya.