FOKUS JATENG-BOYOLALI-Bulan Desember banyak momen yang bakal dilangsungkan oleh masyarakat. Misalnya Hari Raya Natal bagi beragama Nasrani dan masyarakat umum yang akan merayakan pergantian tahun.
Pada momen seperti ini, membawa berkah tersendiri bagi perajin lilin. Seperti Arini Khoiriah (40), perajin lilin di Dukuh/Desa Candi, Kecamatan Ampel, Boyolali. Dia kebanjiran pesanan lilin sejak awal Desember lalu.
Pesanan lilin buatannya meningkat lebih dari 100 persen dari biasanya. “Kalau hari biasa, sebulan itu pesanannya paling banyak 5000 batang,” tuturnya Rabu 12 Desember 2018.
Namun sejak masuk bulan Desember, peningkatan pesanan sudah mulai terlihat. Bahkan sampai saat ini saja, pesanan lilinya sudah mencapai 11 ribu batang lilin. “Jelas kami merasakan keuntungan yang lebih dibanding bulan-bulan biasanya,” papar dia.
Dia menyebut, lilin bikinannya sudah menyebar hampir keseluruh gereja di seantero nusantara. Paling banyak pesanan lilin berasal dari wilayah Kalimantan. “Dari sana (Kalimantan)pesanan lilin lebih dari 9000 ribu batang untuk bulan ini,” katanya.
Dia mengaku setiap perayaan Natal selalu membawa keberkahan tersendiri bagi dirinya. begitu juga beberapa karyawannya juga mendapat keberkahan dari peryaan hari natal ini.
Keberkahan juga dirasakan penjual boneka Bandul. Boneka Bandul bertema Natal. Bandul Santa Claus yang paling banyak diminati. “ Saya beli ratusan bandul dari pengrajin langsung,” ujar Siti, 38.
Dia mengaku penjualan bandul ini meningkat dari hari-hari biasa. Baik yang dijual langsung ataupun yang dijual melalui media social. “Yang paling banyak beli dari online. Seminggu bisa kirim seratusan bandul,” imbuhnya