Jamaah Haji Boyolali Kloter 12 dan 13 Tiba di Tanah Air

Foto hanya ilustrasi. (Yulianto) (yulianto/Fokusjateng.com)

FOKUSJATENG – BOYOLALI – Setelah sekitar satu bulan berada di tanah suci, jamaah haji Kelompok Terbang (Kloter) 12 dan 13 melalui Bandara Adi Soemarmo Boyolali sudah tiba di Tanah Air.

Terlihat pada Rabu (21/8/2019) di Asrama Haji Donohudan, Ngemplak, jamaah haji sudah dijemput oleh keluarga masing-masing. Rombongan mengikuti acara penyambutan jemaah haji yang diadakan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Boyolali), sebelum kembali bersama keluarganya.

Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Boyolali, Fahrudin menjelaskan jamaah haji Boyolali akan terbagi dalam tiga kloter, yakni Kloter 12, Kloter 13 dan Kloter 14. Untuk Kloter 12 dan Kloter 13, telah tiba di Tanah Air pada Rabu (21/8/2019), sedangkan untuk Kloter 14 akan tiba pada Kamis (22/8/2019).

“Kloter 13 semua jamaah dari Kabupaten Boyolali sebanyak 360 jamaah, semua bisa pulang jadi 360 komplit. Kloter 12 sudah penyambutan tadi, sekarang sudah di daerah masing,” jelasnya.

Pada Kloter 12, dilaporkan terdapat satu jamaah haji yang meninggal dunia, atas nama Djumari Mitro Mulyono dari Desa Karangnongko, Kecamatan Mojosongo karena sakit. Sehingga jamaah haji Kabupaten Boyolali Kloter 12 yang bisa kembali ke Indonesia berjumlah 202 orang.

Kloter 14 dijadwalkan akan tiba di Tanah Air pada Kamis pagi, dimana jamaah haji Kabupaten Boyolali bergabung dengan jamaah haji asal Kabupaten Temanggung. Diharapkan jamaah haji yang telah kembali ke rumah masing-masing dapat meningkatkan amal ibadahnya.

“Mudah-mudahan menjaga kemabruran ketika sudah pulang, banyak berbuat baik. Banyak beramal ibadah ibadah ditingkatkan,” pesannya.

Salah satu jamaah haji asal Desa Gombang; Kecamatan Sawit, Dasih mengaku bersyukur bisa pulang ke Tanah Air dengan selamat. Dia mengakui pelayanan saat menunaikan ibadah haji sudah cukup baik.

“Seluruhnya (pelayanan) baik, dari segi pelayanan hotel, konsumsi, pelayanan petugas haji cukup bagus. Kepulangan sesuai jadwal,” pungkasnya.