Wabup Boyolali Boyongan Rumah Dinas

Boyongan rumah dinas Wakil Bupati Boyolali. (Yulianto) (/Fokusjateng.com)

FOKUSJATENG – BOYOLALI – Wakil Bupati Boyolali M Said Hidayat menggelar khataman Alquran dan doa bersama guna mengawali kegiatan sekaligus syukuran menempati rumah dinas baru.

Acara yang digelar pada Kamis (22/8/2019) malam itu diikuti sejumlah warga dan para pejabat Pemkab Boyolali, termasuk Bupati Seno Samodro.

Adapun rumah dinas lama berada di Rt 4/Rw 8 Kampung Widaran, Kelurahan Pulisen, Kecamatan Boyolali Kota. Nantinya, rumah dinas tersebut akan berubah fungsi menjadi gedung PKK tingkat Kabupaten Boyolali.

Boyongan tersebut ditandai dengan jalan kaki Wabup dan keluarga serta pejabat dari rumah dinas lama menuju rumah dinas baru yang berjarak 300 meter, sekaligus perkenalan sebagai warga baru baru di RT 05/RW 08 Kelurahan Pulisen Boyolali Kota, diterima langsung oleh RT dan warga setempat setempat dengan penuh keakraban serta kekeluargaan dan sebagai pertanda kulonuwun masyarakat disekitar tempat tinggalnya.

“Selain perkenalan dan silaturahmi sebagai warga baru, kegiatan ini juga untuk lebih mendekatkan dengan warga sekitar, atau istilahnya, saya kulonuwun,“ tutur Wabup dalam sambutanya.

Selian itu Wabup mengucapkan terima kasih kepada warga Rt 4. Mengingat, dia dan keluarganya diterima dengan baik sebagai keluarga besar Rt 4 selama menempati rumah dinas yang lama. Memasuki kawasan Rt 5/Rw 8, Wabup juga berharap bisa diterima dengan baik oleh warga setempat.

“Tolong, Pak, kalau ada kegiatan Rt, saya juga dijawil agar bisa tetap srawung dengan masyarakat di Rt 5 ini. Sekaligus ikut aktif dalam kegiatan warga,” ujar Wabup.

Wabup juga meyakinkan masyarakat bahwa dia dan keluarga tidak membatasi kunjungan masyarakat.

“Silakan datang ke rumah ini karena rumah ini juga milik seluruh masyarakat Boyolali. Saya siap menerima kedatangan sedulur semua warga Boyolali kalau saya di rumah dan tidak ada agenda atau kegiatan lain di luar,” pungkas Wabup.