Corona Melonjak, Tujuh Jenazah Dimakamkan di Boyolali dengan Protap Covid-19

Kurniawan Fajar Prasetyo, Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Boyolali (/Fokusjateng.com)

FOKUS JATENG- BOYOLALI-Angka penyebaran COVID-19 meningkat di Boyolali, hal ini berimbas dengan meningkatnya jumlah pasien yang dimakamkan dengan protap COVID-19.
Menurut Kurniawan Fajar Prasetyo, Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Boyolali, tercatat ada tujuh jenazah yang dimakamkan dengan protap Covid-19 sejak Sabtu (12/2/2022). Bahkan, Senin (14/2/2022) ini, tim juga menerima permintaan pemakaman satu jenazah.
Ketujuh jenazah itu meninggal positif Covid-19. Namun usianya rata- rata sudah lansia, mereka meninggal karena memiliki riwayat komorbit. Ketujuh jenazah itu semua berasal dari luar daerah atau rumah sakit swasta di luar Boyolali. “Mereka dimakamkan di Boyolali karena berasal dari Boyolali. Pemakaman sesuai protap Covid-19 karena sudah dinyatakan positif.”
“Mereka dimakamkan di Boyolali karena berasal dari Boyolali. Pemakaman sesuai protap Covid-19 karena sudah dinyatakan positif,” kata Kurniawan Fajar Prasetyo.
Dijelaskan saat ini petugas atau relawan di tingkat kabupaten masih mencukupi. Sehingga relawan tingkat kecamatan belum dilibatkan. Kendati demikian pihaknya berharap berharap kasus Covid-19 kembali mereda dan tidak ada lagi pasien yang meninggal dunia.