Digagas Maraknya Aksi Pencurian Helm di kawasan Sirkuit dan Stadion Atletik Boyolali

kawasan parkiran Sirkuit dan Stadion Atletik Boyolali, sebelumnya marak aksi pencurian helm. Kini cenderung lebih aman. (yulianto/Fokusjateng.com)

FOKUS JATENG-BOYOLALI- Warga yang berkunjung ke kawasan Sirkuit dan Stadion Atletik Boyolali, diminta waspada terhadap tindak pencurian helm. Hal ini lantaran pencurian helm marak terjadi di tempat ini. Hampir setiap pekan ada, pengunjung yang kehilangan helm saat ditinggal olah raga atau hanya sekedar jalan-jalan di sirkuit ataupun stadion Atletik yang ada di pinggir jalan Semarang-Solo itu. Salah satu korban Widodo (26) warga Boyolali mengaku mengalami dua kali kehilangan helm di kawasan milik pemerintah tersebut.
Antisipasi kejadian serupa, lokasi parkir kendaraan di kawasan Sirkuit dan Stadion Atletik Boyolali ini kini dikelola oleh warga setempat, secara resmi telah ditunjuk oleh Dishub Boyolali.
Menurut Budi Sabar Santoso, dia bersama pemuda setempat bakal mengelola parkiran ini dengan profesional. Kasus pencurian helm menjadi perhatian penting. Upaya untuk mencegah adanya pencurian helm, pihaknya memberlakukan satu pintu masuk.
” Masuknya sekarang hanya satu pintu tengah,” kata Budi Sabar Santoso tokoh pemuda yang telah percaya Dishub Boyolali untuk mengelola kawasan parkir tersebut, Kamis (24/2/2022).
Dengan pemberlakuan satu pintu masuk ini, arus keluar masuk pengunjung sirkuit dan stadion dapat dengan mudah terpantau.
” Karena setiap Sabtu dan Minggu, kami menyiagakan 3-4 petugas untuk menjaga kendaraan pengunjung,” ujarnya
Selain itu, parkir sepeda motor juga diletakkan di bagian depan parkir mobil. Dia menambahkan untuk tarif parkir di sirkuit dan stadion Atletik Boyolali ini sesuai dengan peraturan daerah Boyolali. Untuk sepeda motor Rp 2 ribu dan Rp 3 ribu untuk mobil.
” Kita parkiran ini resmi. Jadi hasil dari parkiran akan disetorkan ke Pemda yang bisa digunakan untuk pembangunan.”