FOKUS JATENG-BOYOLALI- Seekor ular jenis sanca kembang sepanjang sekitar empat meter berhasil ditangkap petugas Damkar Boyolali. Hewan melata itu ditangkap di Lingkungan Rt 06/Rw 01 Desa Kemasan, Kecamatan Sawit, Jumat (18/3/2022) pagi.
Kabid Damkar Satpol PP Boyolali, Dono Rumekso mengatakan penangkapan ular itu berdasarkan laporan dari pemilik rumah di salah satu pemukiman tersebut pada pukul 07.25, sekitar pukul 08.10 ular tersebut sudah berhasil diamankan petugas.
Menurut Dono, ular jenis sanca kembang itu diketahui sudah berada dalam kandang bebek milik Hartono warga setempat. Sanca kembang itu terlihat saat pemilik rumah akan memberi makan bebek di dalam kandang belakang rumahnya.
“Ular itu baru diketahui saat pemilik rumah mau ngasih makan bebek. Dia kaget dan panik saat melihat di dalam kandang itu ada ular melingkar, kemudian melapor ke warga lain dilanjut ke Damkar Boyolali,” kata Dono Rumekso saat dihubungi pada Jumat (18/3/2022).
Dono menduga, ular jenis sanca kembang tersebut merupakan ular liar karena kawasan pemukiman itu berdekatan dengan sungai. “Sepertinya sudah kenyang karena perutnya melar dan saat ditangkap tidak agresif,” kata Dono.
Dono Rumekso menegaskan, petugas Damkar dibantu warga sekitar kemudian melukan penyisiran di sekitar pemukiman tersebut. Hasil sementara, tidak ada ular lain di kawasan perkampungan itu.
“Sementara di sekitar rumah dan di sekitar kolam ikan tidak ada lagi ular lain. Mungkin ular itu habis cari makan di situ, di dalam kandang, kemudian berlindung dan terjebak,” ucap Dono.
Kini ular sanca itu telah dievakuasi dan dibawa ke Mako Damkar Boyolali, menurut Dono nantinya akan diserahkan ke komunitas dan pencinta reptil.
“Kalau tidak diambil komunitas biasanya kami kembalikan ke habitatnya di kawasan hutan juwangi.”