FOKUS JATENG –BOYOLALI-Sunarno akhirnya dilantik menjadi Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Boyolali 2022-2027 setelah terpilih dalam musyawarah kabupaten (Muskab) XIII pada 21 Februari 2022 lalu.
Sunarno dilantik oleh Ketua PMI Jawa Tengah, Sarwa Pramana, di Pendopo Gede Pemkab Boyolali, Rabu 23 Maret 2022.
Selain melantik Sunarno dan jajarannya, dalam acara ini Sarwa Pramana sekaligus melantik Ketua dan Pengurus Dewan Kehormatan PMI Kabupaten 2022-2027 yang juga Wakil Bupati Boyolali, Wahyu Irawan, beserta jajaran.
Pada kesempatan itu, Sarwa Pramana juga berpesan untuk para relawan PMI bersiap menghadapi kondisi Gunung Merapi yang berstatus level III.
“Harapan kami, seluruh relawan yang ada di posko ada di bawah koordinasi BPBD [Badan Penanggulangan Bencana Daerah],” ungkap Sarwa Pramana.
Ditemui usai pelantikan Sunarno mengatakan, dibawah kepemimpinannya PMI Kabupaten Boyolali akan berusaha semaksimal mungkin untuk membantu pemerintah daerah maupun masyarakat dalam setiap kegiatan sosial kemanusiaan.
Selain itu, Sunarno dan jajarannya akan bekerja dan mengevaluasi kendala yang ada di PMI Boyolali. Ia mengungkapkan akan menangani kendala yang ada sehingga dapat berselaras dan berkoordinasi dengan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Boyolali. “Sehingga kami bisa membantu program-program pemerintah terkait bidang kebencanaan dan kemanusiaan. Karena PMI itu bukan cuma organisasi sosial, tapi juga organisasi sosial kemanusiaan. Semisal ada bencana PMI harus hadir,” tegas Sunarno.
Pria yang juga Dirut Perumda Tirta Ampera itu mengatakan, kepengurusannya kedepan bakal mensinkronkan program yang dilaksanakan kepengurusan sebelumnya.
“Yang kemarin sudah baik, sekarang supaya lebih baik. Kita pertahankan, tapi juga ada peningkatan,” ungkap Sunarno.
Sementara itu, Bupati Boyolali mengajak para pengurus, karyawan dan relawan PMI Boyolali menyatukan langkah dan visi untuk memajukan organisasi dalam upaya memberikan kontribusi dan pengabdian untuk sesama.