Arus Balik Lebaran Penumpang Pesawat di Adi Soemarmo Meningkat 79 persen

Jumlah penumpang pesawat di Bandara Adi Soemarmo terus mengalami peningkatan. (Yulianto/Fokusjateng.com)

FOKUS JATENG- BOYOLALI- Lima hari setelah perayaan Idul Fitri 1443 Hijriah yang jatuh pada Senin 2 Mei 2022 lalu, penumpang semakin memadati Bandara Internasional Adi Soemarmo. Hal ini terlihat pada Sabtu 7 Mei 2022 siang, terpantau ratusan calon penumpang tampak ramai di terminal keberangkatan dan ruang tunggu penerbangan di Bandara Adi Soemarmo.

Dari data Angkasa Pura 1 Bandara Adi Soemarmo,pada hari sabtu ini ada 22 jadwal penerbangan yang rencananya akan mengangkut 3105 penumpang, yang terdiri dari 1981 keberangkatan dan 1124 kedatangan penumpang.

Jumlah ini masih bisa akan bertambah menyesuaikan dengan kebijakan dari maskapai penerbangan.

Sementara pada puncak arus mudik hari jumat 6 Mei kemarin, tercatat ada 28 penerbangan yang mengangkut total 3516 penumpang, dari jumlah tersebut penumpang yang berangkat terbang mencapai 2053 orang dan 1463 penumpang yang tiba di bandara Adi Soemarmo.

Puncak arus balik lebaran gelombang kedua diperkirakan masih akan terjadi pada hari Minggu 8 Mei besok, diperkirakan lebih dari 3000 penumpang yang akan dilayani di Bandara Adi Soemarmo.

“Pada 7 Mei 2022 diperkirakan akan ada 3100an penumpang yang akan melalui Bandara Adi Soemarmo, baik penumpang datang dan penumpang berangkat, sementara jumlah penerbangan hari ini diperkirakan akan ada 22 penerbangan. Pada H+3 kemarin terdapat 3516 penumpang yang telah menggunakan jasa Bandara Adi Soemarmo,” papar Legal Compliance and Stakeholder Relation Manager Angkasa Pura I Gerrie Razzaq, pada Sabtu.

Gerrie menambahkan, di terminal kedatangan bandara Adi Soemarmo juga masih ramai oleh penumpang pesawat yang datang.

Dari data angkasa pura sejak h-7 sampai h+3 lebaran kemarin ada 31.586 penumpang yang dilayani di Bandara Adi Soemarmo, jumlah ini naik 79persen dari tahun sebelumnya yang berjumlah 17.663 penumpang.