FOKUS JATENG-BOYOLALI- Pasien Covid 19 nihil, RSDC yang berada di Gedung Madinah, Asrama Haji Donohudan (AHD) tepatnya di Gedung Madinah, Asrama Haji Donohudan (AHD)tetap disiagakan untuk menampung pasien yang terpapar virus corona.
Disisi lain, RSDC juga bakal digunakan untuk untuk pelayanan kesehatan calon jamaah haji selama berada di asrama.
“RSDC tetap kami siagakan dan fungsikan untuk berjaga-jaga jika terjadi suatu kondisi luar biasa. Di sisi lain RSDC juga difungsikan sesuai kebutuhan CJH yang masuk ke asrama sebelum keberangkatan ke Arab Saudi,” kata Dansatgas Operasional Umum RSDC AHD sekaligus Dandim 0724 Boyolali, Letkol Arm. Ronald Siwabessy. Kamis 19 Mei 2022.
Dansatgas menjelaskan sejauh ini, lantai 1 Gedung Madinah masih difungsikan untuk RSDC. Dilengkapi high care unit (HCU) dengan kapasitas delapan tempat tidur. Kemudian ada 20 tempat tidur VIP dan beberapa poliklinik. Sedangkan lantai 2 dan 3 juga dimanfaatkan rehabilitasi untuk rumah sakit. Ada empat -enam tempat ditiap kamar dan dilengkapi tabung oksigen.
“Jadi khusus lantai 2 dan 3 akan kita gunakan juga untuk pelayanan CJH. Sehingga keberadaan RSDC AHD juga akan memfasilitasi kesehatan CJH yang masuk asrama dan pasien covid-19. Oleh karena itu sangat disayangkan jika tidak digunakan juga bagi CJH ketika memerlukan penanganan medis,” kata Dandim.
Ronald Siwabessy menegaskan calon jemaah haji tidak perlu khawatir. Mengingat petugas secara rutin dilakukan sterilisasi di RSDC AHD. “Hendaknya calon jemaah haji tidak perlu lagi khawatir karena sterilitasi kami lakukan berkala. Kami juga siap mendukung pengamanan selama CJH di asrama sebelum keberangkatan,” pungkasnya.