FOKUS JATENG-BOYOLALI- Gerbong mutasi Pemkab Boyolali bergerak. Bupati Boyolali M Said Hidayat melantik 53 pejabat baru, di Ruang Merbabu Kantor Bupati Boyolali pada Jumat 2 September 2022. Adapun pelantikan tersebut mencakup Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama, Jabatan Administrator dan Jabatan Pengawas di Lingkungan Pemkab Boyolali, yang dihadiri sejumlah pejabat, turut hadir Ketua DPRD Boyolali Marsono.
Pejabat yang dilantik termasuk Totok Eko YP sebagai Sekretaris DPRD. Dia menggantikan Mulyono Santoso yang memasuki masa pensiun. Totok sebelumnya menjabat Asisten 1 Bidang Pemerintahan. Pelantikan juga mencakup tiga camat. Yaitu, Jarot Purnama yang alih tugas sebagai Camat Mojosongo. Dia menggantikan Tusih Priyanta yang dilantik sebagai Kabag Administrasi Pembangunan. Sedangkan posisi Camat Banyudono yang ditinggalkan Jarot diisi Dwi Hari Kuncoro yang sebelumnya menjabat Kabag Pengadaan Barang dan Jasa Setda Boyolali.
Camat Tamansari diisi Suyanta yang sebelumnya Kabid Rehabilitasi dan Rekonstruksi BPBD. Dia menggantikan Wur Laksono yang memasuki purna tugas. Kemudian Darmono alih tugas dari Bagian Keuangan Sekretariat DPRD menjadi Kabag Pengadaan Barang dan Jasa Setda Boyolali.
Dalam sambutannya, Bupati M Said Hidayat menjelaskan, alih tugas dan mutasi adalah hal biasa dalam gerbong organisasi pemerintahan. Hal itu bertujuan meningkatkan gerak roda organisasi dan pelayanan kepada masyarakat.
Para pejabat yang dilantik juga diingatkan agar segera menempati posnya yang baru.
“Dengan menata organisasi ini kita bekerja lebih, bisa memberi layanan yang lebih baik,” katanya.
Bupati Said juga berpesan kepada para pejabat yang baru saja dilantik untuk segera menyesuaikan diri dimana dirinya ditempatkan, serta mengampu sesuai tugas dan tanggung jawabnya. Tak lupa, Bupati menyampaikan untuk tetap menjaga semangat membangun Kabupaten Boyolali dalam slogan Boyolali Metal, Melangkah bersama, menata bersama penuh totalitas memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat. (*)