Lima Karyawan Terluka di Hajar Pengunjung PA Karaoke Boyolali

aksi penganiayaan itu diduga berlangsung di ruang resepsionis PA karaoke. (Yull/Fokusjateng.com)

FOKUS JATENG-BOYOLALI-Beredar di media sosial memperlihatkan aksi sekawanan pengunjung karaoke yang memukuli karyawan karaoke Pondok Asri (PA) Karaoke. Aksi penganiayaan tersebut terjadi pada Senin 21 November malam dan ada lima karyawan yang terluka.

Video dari rekaman closed cicuit television (CCTV) berdurasi 1 menit 42 detik tersebut memperlihatkan aksi penganiayaan itu berlangsung di ruang resepsionis.

Saat dikonfirmasi wartawan, Azarri selaku SPV A PA Karaoke membenarkan kejadian tersebut. Bahkan, kejadian tersebut juga sudah dilaporkan ke Mapolres Boyolali. Pihaknya berharap aksi penganiayaan itu segera terungkap.

Dijelaskan, kejadian pada Senin 22 November pukul 22.30 itu bermula saat ada dua orang sipil datang untuk menanyakan ruangan untuk karaoke. Petugas karaoke kemudian mengungkapkan bahwa untuk sementara tidak ada ruangan yang kosong, semua terpakai tamu.

“Namun, orang tersebut tidak percaya dan langsung naik ke lantai atas untuk mengecek ruangan yang ada,” katanya, Selasa 23 November 2022.

Setelah turun, dua orang itu marah dan memecahkan kaca akrilik. Lalu keduanya keluar dan kembali lagi bersama dua atau tiga temannya. Bahkan salah satu diduga anggota TNI. Empat orang itu lalu mengamuk dan menganiaya lima karyawan.

Korban terdiri satu waiters, penjaga kasir dan dua orang kasir serta satu anggota keamanan. “Yang dirawat ada tiga orang, dua diantaranya menjalani rawat jalan. Namun satu orang masih menjalani perawatan di rumah sakit. Luka di tangan dan kepala karena dipukul dengan helm,” ujarnya.

Azarri mengatakan jumlah ruangan di PA Karaoke, ada sekitar 10 ruangan. Hanya saja, ada beberapa ruangan yang masih dalam tahap perbaikan. Sisanya sudah digunakan semua oleh para tamu. “Pas saat kejadian, semua ruangan sudah penuh. Tidak ada ruangan yang kosong.”

Terpisah, Kapolres Boyolali, AKBP Asep Mauludin, menyatakan telah menerima aduan kejadian penganiayaan di PA Karaoke pada Senin lalu. Bahkan telah ditindaklanjuti dengan rangkaian penyelidikan oleh Satreskrim Polres Boyolali. Saat ini, pihaknya masih mengumpulkan keterangan para saksi, barang bukti (BB) dan petunjuk lainnya.

“Sebagai bahan nanti kita ke tahap selanjutnya, setelah tahap gelar perkara. Kami juga sudah melakukan olah TKP. Hasil olah TKP kita mangamankan beberapa BB yang rusak, seperti pecahan gelas, partisi dan lainnya,” jelasnya. (*)