FOKUS JATENG-BOYOLALI- Sejumlah pelajar diamankan Satpol PP Boyolali saat bermain di kawasan wisata Selo.
Kepala Satpol PP Boyolali Sunarno menjelaskan penertiban tersebut berawal dari laporan masyarakat. Mereka melihat para pelajar yang mengenakan seragam sekolah bermain di kawasan Selo.
“Mereka diamankan petugas saat asyik bermain di Selo,” kata Sunarno. Kamis 12 Januari 2023.
Dalam penertiban tersebut ada 9 pelajar yang diamankan. Disebutkan 9 pelajar itu terdiri dari 6 siswa dan 3 siswi SMA. Tiga siswi salah satu sekolah negeri di Teras. Sedangkan 2 siswa dari SMK Swasta di Boyolali. Kemudian ada 4 pelajar asal Klaten. 2 siswa SMK dan 2 siswa SMP.
“Beberapa siswa terjaring razia di jembatan Cinta, yang ada di Desa Jrakah,” ujarnya.
Mereka nampak lagi menikmati suasana pegunungan di atas jembatan. Sedangkan beberapa Siswa lainnya lagi nongkrong di warung pinggir jalan.
” Mereka tertangkap saat lagi asyik nongkrong di tempat-tempat itu,” katanya.
Pelajar yang tertangkap basah membolos sekolah itu langsung dilanjutkan pembinaan. Diantaranya melakukan pemanggilan terhadap pihak sekolah dan orang tuanya.
“Langsung kami lakukan pembinaan. Mereka sengaja bolos sekolah ada yang karena menghindari pelajaran tertentu dan ada yang menyampaikan alasan lainnya. Kemudian pihak sekolah dan orang tua mereka juga kami undang,” ujarnya.
Razia dan pengawasan serupa, lanjut Sunarno, masih akan terus dilakukan Satpol PP untuk mencegah para pelajar bolos sekolah, terutama di sejumlah tempat yang kerap menjadi sasaran pelajar untuk bolos sekolah.
”Kita berharap tidak ada siswa yang bolos lagi. Kita akan rutin melakukan razia anak sekolah, supaya siswa bisa belajar dengan baik,” pungkasnya. (*)