Tempat Usaha Vulkanisir Ban Sepeda Motor EPR Juwangi Terbakar, 6 Mobil Damkar Dikerahkan

FOKUS JATENG-BOYOLALI- Kebakaran hebat melanda tempat usaha vulkanisir ban sepeda motor ‘EPR’ di Dukuh Bajangan, Desa Kayen, Kecamatan Juwangi Kabupaten Boyolali.
Peristiwa yang menimpa tempat usaha vulkanisir ban milik Edi Priyanto (43) warga Sabrang Kulon RT 2 RW 35 Mojosongo Kecamatan Jebres, Solo itu terjadi pada Sabtu 28 Januari 2023, sekira pukul 06.00WIB. Kebakaran diduga disebabkan korsleting listrik, dengan kerugian ditaksir mencapai Rp 120 juta.
“Api diduga berasal dari korsleting listrik, ” ujar Kabid Damkar Satpol PP Boyolali Dono Rumekso.
Dijelaskan, dugaan penyebab kebakaran di tempat usaha vulkanisir ban sepeda motor itu baru dapat disimpulkan setelah polisi melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan melakukan penyelidikan.
Akibat peristiwa itu, satu karyawan mengalami luka bakar ringan pada dada tangan dan leher. Dono mengatakan, korban sudah menjalani perawatan di puskesmas setempat.
selain bangunan tempat vulkanisir, turut terbakar pula sebuah sepeda motor, mesin disel, bahan vulkanisir, 5 mesin pres serta 5.000 buah ban motor bekas.
Butuh waktu dua jam lebih, bagi tim pemadam untuk bisa menjinakkan api. Agar tidak menjalar ke bangunan lain, petugas mengerahkan enam unit kendaraan pemadam
“Api berhasil dipadamkan pukul 09.00. Pemadaman melibatkan 6 mobil pemadam. Masing- masing 2 unit damkar dari Boyolali, Sragen dan Grobogan,” kata Dono.(*)