FOKUS JATENG-BOYOLALI- Sejumlah rumah di Kabupaten Boyolali dilaporkan rusak usai diterjang angin puting beliung. Kendati demikian tidak menimbulkan korban jiwa. Namun, Seorang anak usia 6 tahun mengalami luka akibat tertimpa bangunan roboh.
“Ada 4 rumah dan 1 masjid data sementara yang dilaporkan rusak, kemudian ada satu korban mengalami luka, ” kata Kasi Kedaruratan BPBD Boyolali Rima Kusuma Prasetyaningrum.
Peristiwa angin puting beliung tersebut dilaporkan terjadi pada Rabu 15 Pebruari 2023 sekira pukul 13.45 wib. Disebutkan 4 rumah dan 1 masjid yang rusak tersebut berada di Desa Donohudan dan Desa Pandeyan, Kecamatan Ngemplak,Boyolali. Kondisi kerusakan dari sedang hingga rusak berat dengan atap yang terbang.
Rima mengatakan tidak ada korban jiwa akibat kejadian itu. Sedangkan satu korban mengalami luka. Yakni Yasmin, (6) putri dari Agus Sukoco (58) warga Dusun Menjing RT 02 RW 08, Donohudan. Korban tertimpa material yang roboh saat sedang tidur di kamar. ,
“Untuk korban saat ini dibawa ke RS Karima Utama untuk mengetahui diagnosa lebih lanjut,” paparnya.
Akibat kejadian itu 3 Kamar tidur milik Agus Sukoco rusak tertimpa bangunan Tembok Herbel dari rumah toko (ruko) lantai 3 milik Zahid (65) yang roboh. Kemudian, Masjid Al Mutaqin Dusun Menjing, Desa Donohudan mengalami kerusakan atap, platfom serta kanopi.
“Lalu, beberapa rumah warga Dusun Menjing RT 01, RT 02 RW 01 Desa Pandeyan juga mengalami kerusakan bagian atap,” katanya.
Terkait insiden itu, TRC BPBD kata dia langsung mendatangi lokasi dan berkoordinasi dengan pihak PLN agar proses evakuasi dan pembersihan berjalan aman. Mengingat TRC dan warga juga bergotong royong membersihkan lingkungan.
“Kami imbau juga ke warga untuk tetap berhati-hati, mengingat kondisi cuaca buruk yang sewaktu-waktu bisa terjadi,” imbuhnya. (*)