FOKUS JATENG-BOYOLALI- Bertujuan mengurai antrian di Pelayanan Kesehatan. BPJS Kesehatan mengembangkan aplikasi antrean online di sejumlah Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP) dan Fasilitas Kesehatan Tingkat Lanjutan (FKRTL).
Kepala BPJS Kesehatan Cabang Boyolali, Maya Susanti mengatakan optimalisasi mutu layanan melalui pengembangan teknologi dan informasi menjadi sebuah prioritas yang terus dikembangkan BPJS Kesehatan. Dengan komitmen memberikan pelayanan kesehatan yang mempermudah peserta.
“Jadi kami mengimbau mitra FKTP dan FKRTL untuk selalu mengedukasi peserta yang datang ke Pelayanan Kesehatan untuk mengunduh dan menggunakan Aplikasi Mobile JKN,” kata Maya disela kunjungan Asisten Kedeputian Jaminan Pelayanan Kesehatan Kedeputian Wilayah VI, Bellza Rizki Ananta. Dimana saat itu Bellza Rizki Ananta melakukan supervisi antrean online yang terintegrasi dengan Aplikasi Mobile JKN kebeberapa FKTP dan FKRTL diwilayah Kabupaten Boyolali. Salah satunya adalah Rumah Sakit Umum Islam Boyolali, pada Kamis 16 Pebruari 2023.
“Fasilitas yang ada di Rumah Sakit Umum Islam Boyolali sangat memadai tempat tunggu peserta luas bersih dan nyaman, kemudahan layanan peserta melalui antrean online sudah berjalan, terdapat juga Ruang Pojok JKN yang ditempatkan strategis jadi peserta langsung bisa membaca tulisan Ruang Pojok JKN,” ujar Bellza Rizki Ananta.
Menurutnya ini menjadi hal penting karena pelayanan kesehatan harus memberikan pelayanan yang maksimal, selain SDM yang memadai, sarana prasarana tak kalah penting dengan memberikan tempat tunggu yang nyaman. Selain itu, juga didapati pegawai rumah sakit gencar edukasi kepada peserta untuk mengunduh Aplikasi Mobile JKN.
Sementara itu, Direktur Rumah Sakit Umum Islam Boyolali, Suswanto menyampaikan bahwa dengan adanya impementasi antrean online cukup membantu dalam melakukan administrasi pelayanan. Dengan antrean online peserta dimudahkan karena dapat memangkas waktu tunggu layanan saat berobat kerumah sakit.
“Pastinya ini menjadi lebih cepat dan peserta menjadi nyaman. Adanya fitur antrean online ini, peserta dapat melihat secara langsung jadwal praktik dokter, sisa antrean yang tersedia, serta waktu tunggu antrean di Rumah Sakit. Jadi peserta, tidak perlu khawatir ataupun terburu-buru untuk datang ke Rumah Sakit,” kata Suswanto. (ist)
Ini alasan kenapa peserta harus mengunduh Aplikasi Mengunduh Aplikasi JKN Mobile
