Bangun Tidur, Warga Boyolali ini Kaget Motornya Hilang Dicuri

ilustrasi (doc/Fokusjateng.com)

FOKUS JATENG-BOYOLALI – Aksi pencurian terjadi di kediaman Yusuf Bahtiar (22) Dukuh/Desa Kendel, Kecamatan Kemusu, Boyolali pada Selasa 16 Mei 2023 dini hari.
Korban mengaku tak mendengar suara apapun, saat orang tak dikenal memasuki rumahnya hingga berhasil menggondol satu unit sepeda motor Honda Beat, warna putih biru yang terparkir di ruang tamu rumah.
Pelaku diduga masuk ke dalam rumahnya, pada malam menjelang dinihari, namun Yusuf Bahtiar mengaku sama sekali tak mendengar suara orang masuk. Sepeda motor bernomor polisi AD 5046 BAD yang baru dia pakai sebelum tidur dibawa kabur tanpa ada suara apapun.
“Ketahuannya tadi saat terbangung hendak shalat subuh. Sepeda motor isteri saya sudah tidak berada ditempatnya,” jelasnya.
Korban memastikan dirinya masih tertidur lelap saat aksi pencurian berlangsung, diduga pelaku masuk ke dalam rumahnya melalui jendela, kemudian membawa sepeda motor melalui pintu utama, yang kebetulan kuncinya masih tertancap di dalam.
” Nah, kebetulan kunci motornya itu juga masih tertancap di jog belakang. Karena sebelum saya masukkan ke dalam rumah, motor saya pakai dan saya ambil dompet di dalam bagasi motor. Kuncinya masih di jok belakang itu,” jelasnya.
Akibat pencurian ini, dia mengalami kerugian hingga belasan juta rupiah.
” Sepeda motor itu kan punya isteri saya. Tahun 2019. Itu kan sepeda motor yang bawa isteri saya. Dan kami baru nikah itu bulan 11 kemarin (2022),” ujarnya.
Kasus pencurian motor milik korban, kata Kasi Humas Kompol Dalmadi, mewakili Kapolres Boyolali, AKBP Petrus Parningotan Silalahi, masih dalam penyelidikan polisi. Penyidik telah memintai keterangan saksi korban dan saksi lainnya.
“Kami masih melakukan penyelidikan kasus pencurian ini. Anggota polres Boyolali telah melakukan olah TKP kejadian.” (**)