Mahasiswa KKN PPM UNISRI Gelar Pelatihan Ecoprint kepada Siswa SD

FOKUS JATENG- SUKOHARJO-Meningkatkan kreatifitas siswa dapat dilakukan, dengan teknik apapun bisa dilakukan untuk memberikan pengalaman belajar yang bermakna bagi para siswa. Seperti halnya yang dilakukan di kelas 5 SD Negeri 2 Kateguhan, Kecamatan Tawangsari, Sukoharjo beberapa waktu lalu.

Salah satunya melalui pembelajaran praktik membuat totebag ecoprint yang dilakukan oleh Anisia Amaria Makrifa, anggota KKN PPM Kelompok 64 Universitas Slamet Riyadi Surakarta, didampingi Dosen Pembimbing Lapangan Dr. Herning Suryo, M. Si.
Pelatihan ini berlangsung pada Kamis 03 Agustus 2023 diikuti puluhan siswa kelas 5a dan 5b. Adapun tujuan kegiatan ecoprint ini untuk meningkatkan kreativitas karya seni rupa terapan terhadap para siswa melalui membuat batik ecoprint yang bahan pewarnanya dari bahan alami yang ramah lingkungan, berupa dari daun, bunga, batang, dan akar. Kegiatan ini juga sekaligus memperkenalkan peserta didik tentang ciri khas flora yang ada di Indonesia.
Secara tidak langsung juga memperkenalkan dan melestarikan budaya Indonesia kepada peserta didik.
Dengan demikian, siswa mampu membuat karya seni dengan memanfaatkan bahan-bahan yang ada dilingkungan sekitar yang tentunya dengan bahan yang mudah ditemukan, ramah lingkungan, tidak menggunakan bahan kimia, proses pembuatannya mudah, memiliki nilai seni yang tinggi, nilai jual yang tinggi, dan dengan harga yang murah.
Selain itu, kreativitas siswa kelas 5 SD cenderung senang bereksperimen, sehingga Anisia Amaria Makrifa, dapat menyelesaikan Program Kerja Individu yang bertemakan ‘Meningkatkan Kreativitas Siswa SD Negeri 2 Kateguhan Melalui Membuat Karya dalam Bentuk Ecoprint di Totebag’ dengan melibatkan siswa secara langsung dalam pembuatan ecoprint.
Pelatihan ecoprint dilaksanakan dengan menggunakan media tote bag agar hasil karya tersebut dapat diapresiasi dan dibawa pulang dengan bangga oleh setiap siswa.
Kegiatan ini berlangsung dengan lancar dan tidak ada hambatan, selain itu siswa sangat antusias dalam mengikuti kegiatan ini, karena kegiatan ini dilakukan di luar kelas dan belum pernah dilakukan sebelumnya. Sehingga dengan kegiatan ini menambah wawasan dan pengalaman bagi peserta didik. (ist)