Nekat Seorang Diri Merampok Toko Emas, Satu Satpam Terluka

Polisi melakukan olah TKP dilokasi kejadian (doc/Fokusjateng.com)

FOKUS JATENG BOYOLALI-Aksi perampokan terjadi di Toko Emas Sriti di depan Pasar Ampel, Boyolali pada Kamis 28 September 2023 sekitar pukul 16.00. Terbilang nekat, pelaku beraksi seorang diri dengan bersenjata sebilah pisau. Dalam aksinya pelaku gagal menjarah perhiasan di toko emas tersebut. Namun sempat menusuk Satpam, Jasmin hingga terluka di bagian perutnya. Korban ditolong warga dan dibawa ke RSUD Pandan Arang Boyolali.
Hingga malam hari, terlihat sejumlah petugas masih melakukan penyelidikan di TKP. Polisi juga memasang police line di depan toko. Nampak pula Kapolsek Ampel, AKP Sunarto memimpin penyelidikan.
Dikabarkan, sekira pukul 16.00 WIB pada saat toko hendak tutup, tiba-tiba datang pelaku dengan ciri-ciri memakai topi, memakai masker dan memakai jaket warna gelap bertanya kepada Jasmin, seolah-olah hendak membeli perhiasan. Karena toko sudah persiapan tutup orang tersebut dipersilahkan untuk kembali keesokan harinya.
Setelah itu Jasmin masuk kedalam area etalase dan mengunci dari dalam sambil memasukkan perhiasan ke dalam lemari besi, sementara pelaku masih didalam toko dengan posisi berada di area luar etalase. Karena curiga, Jasmin berupaya mengawasi pelaku namun tiba-tiba pelaku mengeluarkan pisau dari balik bajunya dan langsung melakukan penusukan kepada Jasmin mengenai bagian dada sebanyak 1 kali. Jasmin sempat melakukan perlawanan dan berkelahi dengan pelaku hingga berhasil merebut pisau dan melemparnya ke area dalam etalase. Sebelum melarikan diri pelaku sempat memukulkan kursi kepada Jasmin mengenai dahi hingga menyebabkan luka. Setelah itu pelaku melarikan diri.
Adapun luka yang dialami korban adalah luka tusuk dibagian dada dan tindakan medis yang dilakukan sementara adalah dilakukan jahitan sebanyak 4 jahitan. Selanjutnya luka akibat benda tumpul di bagian dahi (akibat dipukul kursi) dan mendapat jahitan sebanyak 5 jahitan. Saat ini korban dalam keadaan stabil dan sadar.
Salah satu karyawan, Eko Mulatsih (39) mengungkapkan, saat itu toko sebenarnya sudah tutup. Tiba- tiba ada yang menerobos masuk. Diapun meminta orang tersebut untuk pulang karena toko telah tutup.
“Tanpa curiga, saya lalu masuk untuk cuci tangan mau pulang.”
Tiba- tiba, dia mendengar Satpam mengaduh kesakitan. Eko Mulatsih pun curiga dan langsung menduga, orang yang datang tadi adalah perampok. Khawatir terjadi hal- hal yang tak diinginkan, dia lalu keluar lewat pintu samping untuk mencari pertolongan.
“Saya lihat Satpam, Jasmin terluka kena tusukan pisau di bagian perut. Badan dan mukanya juga berdarah. Sepertinya pelaku belum sempat mengambil perhiasan yang ada. Kan pintu masuk ke dalam sudah dikunci. Kuncinya dibawa Satpan. Nah, pelaku mungkin berusaha merebut kunci dengan melukai Satpam,”ujarnya.
Kapolres Boyolali, AKBP Petrus Parningotan Silalahi saat dikonfirmasi membenarkan adanya kejadian tersebut. Dikatakan, saat ini masih dilakukan pengejaran terhadap pelaku dan kasus ini masih dalam penyelidikan pihak kepolisian.
“Masih dalam penyelidikan. Nanti kalau sudah ada hasil, saya sampaikan,” ujarnya. (**)