Dukung Pasangan Ganjar-Mahfud, Warga Boyolali Semir Rambut Putih

FOKUS JATENG-BOYOLALI-Warga Boyolali menunjukkan ekspresinya dalam memberikan dukungan kepada pasangan Calon Presiden (Capres) Ganjar Pranowo dan Calon Wakil Presiden (Cawapres) Mahfud MD di Pilpres 2024. Mereka beramai-ramai menyemir rambutnya dengan warna putih.

Aksi menyemir rambut warna putih ini berlangsung disela Deklarasi Keluarga Ganjar di Boyolali.

Menurut Koordinator Relawan Keluarga Ganjar yang juga Ketua Relawan Puser Bumi Jawa Tengah, Nanang Teguh Sambodo, aksi semir rambut warna putih ini merupakan simbol dukungan relawan yang identik dengan Ganjar Pranowo yang memiliki rambut putih.

Terkait sosok Mahfud MD, Nanang mengatakan, Mahfud MD merupakan seorang negarawan yang ahli di bidang hukum. Sehingga diharapkan pasangan Ganjar-Mahfud akan membawa Indonesia sejahtera.

Pihaknya mengaku optimis pasangan Ganjar Pranowo- Mahfud MD bakal memenangkan Pilpres 2024. Dan Boyolali bisa menyumbang hingga 95 persen suara.

“Kami akan gerak cepat dengan membentuk relawan hingga tingkat RT,” katanya, Minggu 22 Oktober 2023.

Dia menjelaskan, sebagai bentuk dukungan, ratusan Relawan Keluarga Ganjar di Boyolali, berkumpul pada Jumat – Sabtu (21-22 Oktober 2023). Selain deklarasi, Relawan Keluarga Ganjar alias gabungan dari berbagai relawan yang ada di Kabupaten Boyolali ini, juga menggelar doa bersama.

” Kita juga berdoa semoga mas Ganjar Pranowo dan pak Mahfud bisa memimpin Indonesia dan menjaga NKRI agar selalu aman nyaman sejahtera,” kata Nanang.

Dalam pemenangan pasangan Ganjar-Mahfud, kata Nanang, relawan menargetkan suara 95 persen khusus Kabupaten Boyolali. Untuk mencapai target tersebut, relawan akan bekerja keras dan bekerjasama dengan partai pengusung

“Kami akan mengajak seluruh masyarakat Boyolali, karena kami ingin Boyolali adalah sebagai salah satu penopang suaranya mas Ganjar untuk 90 sampai 95 persen.” (**)