Minibus Hantam Truk Tronton di Tol Boyolali

FOKUS JATENG-BOYOLALI-Diduga kurang konsentrasi sebuah minibus menghantam bagian belakang truk tronton di Jalan tol Semarang-Solo KM 485+400 atau ruas Dukuh Jambean, Desa Mojolegi, Kecamatan Teras, Jumat 3 November 2023 sekitar pukul 07.00.

Lakalantas itu mengakibatkan dua orang meninggal dunia. Satu orang meninggal di lokasi kejadian dan satu lagi meninggal di rumah sakit. Dikabarkan, sebuah station wagon atau minibus bernopol DK-7787-AM menghantam truk tronton bernopol P-8427-UW yang melaju searah di depannya.

Menurut Kanit Gakkum Satlantas Polres Boyolali, Ipda Budi Prasetyo, kecelakaan tersebut terjadi di jalur A yaitu jalur lalu lintas dari arah Semarang menuju Solo. Kecelakaan bermula saat minibus yang dikemudikan Dwi Ariyanti (31) warga Semarang, melaju searah di belakang sebuah truk.

Sesampai di lokasi kejadian, minibus tersebut tiba- tiba menghantam bagian belakang truk yang dikemudikan Zainul Hafid. Kerasnya suara benturan cukup mengagetkan warga sekitar. Dalam waktu singkat, warga bersama petugas langsung memberikan pertolongan serta mengevakuasi para korban.

Diungkapkan, para korban sudah dibawa ke rumah sakit. Demikian pula kendaraan yang terlibat kecelakaan diamankan ke Mako Satlantas guna penyelidikan lebih lanjut. “Untuk penyebab kecelakaan, kami tak mau berandai- andai. Namun diperkirakan karena sopir minibus kurang konsentrasi.” (**)