Besok, KPU Boyolali Gelar PSU di TPS 6 dan TPS 7 Desa Kadireso, Teras

Fokus Jateng – BOYOLALI, – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Boyolali memastikan pelaksanaan pemungutan suara ulang (PSU) pada dua TPS, yakni TPS 6 dan TPS 7 Desa Kadireso, Kecamatan Teras, akan dilaksanakan pada Jumat 23 Februari besok.

“Ya, kami sudah putuskan akan ada PSU di TPS 6 dan TPS 7 Kadireso, Kecamatan Teras. PSU dijadwalkan digelar pada Jumat (23 Februari),” ujar Ketua KPU Boyolali, Maya Yudayanti, Kamis 22 Februari 2024.

PSU tersebut merupakan imbas dari adanya pemilih asal luar daerah yang mencoblos di TPS tersebut. Hal itu diketahui saat dilakukan rekapitulasi di tingkat kecamatan. Dia mengungkapkan PSU pada 2 TPS itu sudah sesuai rekomendasi Bawaslu,

“Untuk TPS 6, PSU dilakukan untuk pemilihan presiden dan wakil presiden (PPWP) dan DPD RI. Sedangkan TPS 7, PSU untuk PPWP, DPD dan DPR RI.”

Mengingat PSU harus digelar selambat-lambatnya 10 hari setelah pemungutan suara, Maya mengaku pihaknya harus mengejar waktu, sehingga PSU akan dilangsungkan pada Jumat 23 Februari) besok, sedangkan pemungutan suara yang lalu dilakukan pada Rabu (14/2).

“Jadi saat rekapitulasi ditingkat PPK, maka untuk Desa Kadireso ditunda dulu menunggu PSU selesai.”

Terpisah, Ketua Bawaslu Boyolali, Widodo juga membenarkan adanya PSU tersebut. “Betul, kami memang sudah merekomendasikan adanya PSU di dua TPS di Desa Kadireso, Kecamatan Teras. Penyebabnya ada pemilih dari luar ikut mencoblos di TPS tersebut. Dia TPS 6 sebanyak 1 orang, TPS 7 sebanyak 5 orang,” katanya. (**)