Didik, Putra Daerah asal Boyolali Melenggang ke Senayan

Fokus Jateng- BOYOLALI,- Putra pembuat sapu rayung ini sungguh tidak menyangka, bahwa dirinya bisa sukses berkarir di politik. Bahkan, tinggal melenggang ke Senayan sebagai anggota DPRD RI hasil Pemilu Legislatif 2024.

Ya, dia adalah Didik Haryadi, putra pembuat sapu rayung, putra daerah asal Dawar, Kecamatan Mojosongo, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah.

“Insyaallah terpilih sebagai anggota DPR RI,” katanya, Rabu, 13 Maret 2024.

Ia mengatakan, sejak kecil sudah sering membantu orang tuanya untuk bertani dan kerajinan sapu rayung. “Lalu saya mencoba membuat dan jadi rutin membantu membuat sapu. Juga mencari rumput untuk pakan ternak.”

Sehingga dengan duduk di DPR RI, Didik yang seorang pengusaha ini ingin lebih banyak berbuat kebaikan kepada masyarakat. “Kalau pengusaha kan terbatas. Misalnya CSR dari perusahaan saya cuma Rp 1 miliar untuk masyarakat. Dengan menjadi anggota legislatif, akan lebih banyak lagi manfaat yang bisa saya berikan,”katanya.

Disisi lain, Didik merupakan pendatang baru. Namun demikian dia mampu mengungguli seniornya yang juga incumbent Rahmad Handoyo dalam perolehan suara di Dapil V yang meliputi Surakarta, Sukoharjo, Klaten dan Boyolali ini. Didik bersama timnya telah menyimak dengan seksama rekapitulasi di tingkat KPU RI.

Di Dapil V, PDI P diperkirakan akan mendapatkan 3 kursi dewan. Yaitu, Puan Maharani dan Aria Bima memperoleh suara terbanyak pertama dan kedua di PDI P. Urutan ketiga direbut Didik Haryadi dengan perolehan 76.728 suara.

Didik mengemukakan, di Dapil V Jateng tersebut, PDI P berhasil meraih tiga kursi. Kemudian Gerindra, PKS, Golkar, PAN dan PKB masing-masing satu kursi. Padahal, dirinya baru pertama kali terjun dalam bidang politik.

“Ini kan karena ada tim yang kuat, dan kompak, serta rasa ikhlas.” (**)