Pramuka Boyolali Bagikan Ribuan Ikan Pemakan Jentik Nyamuk di Pemukiman Warga

Fokus Jateng -BOYOLALI,- Gerakan pramuka Kwarcab Boyolali bersama Dinas kesehatan Kabupaten Boyolali melakukan ikanisasi atau pembagian benih ikan pemakan jentik nyamuk pada sebagian warga di tujuh Kecamatan, seperti Kecamatan Banyudono, Kecamatan Teras, Kecamatan Mojosongo, Kecamatan Boyolali Kota, Kecamatan Karanggede, Kecamatan Ampel dan Kecamatan Selo. Kegiatan ikanisasi tersebut dilaksanakan secara serentak pada Senin 13 Mei 2024.

Pembagian benih ikan ini diprioritaskan untuk wilayah yang berpotensi sebagai daerah endemi kasus demam berdarah dengue (DBD). Salah satunya Puskesmas Teras, mendapatkan seribu ikan pemakan jentik nyamuk yang dibagikan kepada tiga desa terdampak peningkatan kasus demam berdarah dengue (DBD).

“Di kecamatan teras mendapatkan seribu ikan pemakan jentik nyamuk, ada tiga RT yang kemarin mengalami peningkatan kasus yaitu di RT Mangunrejan, Sidorejo dan Godegan, tujuannya ikanisasi ini tentu ikan ikan tersebut nantinya memakan jentik jentik nyamuk yang bisa jadi nyamuk, nyamuk yang bisa menularkan penyakit dan menyebabkan demam berdarah,” kata bidan desa Puskesmas Teras, Dwi Suryani.

Salah satu warga yang rumahnya mendapat ikan pemakan jentik nyamuk, Sunarti (60) mengaku senang bisa dibantu oleh anggota Pamuka dan Dnas Kesehatan melalui Puskesmas Teras, di daerahnya kemarin sempat ada yang kena DBD, namun bisa sembuh.

“Semoga dengan adanya ikanisasi ini bisa mencegah penyebaran DBD, saya ucapkan terimakasih,” katanya.

Mewakili Ketua Kwarcab Boyolali, Kak Supana, Pelaksana Humas Kwarcab Boyolali, Kak Eksani, mengatakan, Kwarcab Boyolali bersama Dinas Kesehatan serta relawan jumantik melalui Puskesmas di 7 kecamatan membagikan lima ribu ikan pemakan jentik nyamuk, jenisnya ikan nila, tujuannya agar bisa memakan jentik nyamuk yang ada pada bak mandi terbuka atau air yang menggenang di dalam rumah warga.

“Tentunya pada daerah daerah yang peningkatan kasus DBD nya tinggi. Kwarcab Boyoali menerjunkan lebih dari seratus anggota pramuka penegak dengan rincian setiap kecamatan terdampak mengirimkan 15 orang hingga 30 orang anggota pramuka penegak, Harapannya pelaksanaan ikanisasi ini bisa mencegah penyebaran demam berdarah dengue yang disebabkan oleh nyamuk aedes aygepti,” ujarnya. (ist/**)