Ribuan Warga Deklarasi minta Gusti Bhre mau nyalon Walikota Solo

Fokus Jateng-SOLO-Ribuan warga mendeklarasikan agar KGPAA Mangkunegara X, atau yang biasa disapa Gusti Bhre bersedia maju sebagai Wali Kota Solo.

Mereka berkumpul di kampung Baluwarti, Pasar Kliwon atau di kawasan Keraton Surakarta Kamis malam, sekitar pukul 20.00 WIB. Dalam aksi itu, warga kompak mengenakan pakaian serba hitam sebagai wujud dukungan. Beberapa orang terlihat mengenakan beskap lengkap sebagai simbol kebudayaan warga Solo.

Dalam aksinya warga selain mengenakan pakaian serba hitam, mereka juga membawa spanduk yang bertuliskan dukungan kepada Gusti Bhre agar mau mencalonkan diri sebagai Walikota Solo. Mereka juga mendeklasikan dukungan mereka, jika Gusti Bhre akhirnya bersedia maju sebagai Calon walikota Solo.

Koordinator acara atau perwakilan warga, Martono mengungkapkan aksi tersebut merupakan bentuk dukungan kepada Mangkunegara X untuk maju sebagai calon Wali Kota Solo.

Dia mengungkapkan alasan mendorong Mangkunegara X maju di ajang Pilkada Solo lantaran menilai Pimpinan Pura Mangkunegaran itu sebagai sosok muda yang dianggap cakap meneruskan program-program walikota sebelumnya.

 

“Kami sebagai warga Solo meminta dan memohon Gusti Bhre atau Mangkunegara X itu mau menjadi Wali Kota Solo untuk periode 2024 sampai 2029 untuk melanjutkan program-program yang sudah terlaksana oleh Mas Gibran,” ucap dia.

Ditanya mengapa memilih menggelar deklarasi dukungan di kawasan Keraton Surakarta, Martono menyebut lantaran kawasan Keraton Surakarta itu tak terlepas dari Mangkunegara.

“Meski beliau Adipati tapi beliau masih punya trah di Kerajaan, jadi kita gelar di sini,” katanya.

Salah satu peserta aksi Wahyu Ika, menyebutkan bahwa sosok Gusti Bhre merupakan sosok muda yang memiliki kebijaksanaan dalam mempimin.”Kami berharap masih bisa untuk menjadi calon walikota Solo di Pilkada 2024. Terlebih kita warga Solo berharap Kota Solo bisa dipimpin oleh orang asli Solo,”ungkap Wahyu. (A.Nuryanto/**)