Polres Boyolali Gelar Sholat Ghaib Mengenang AKBP Muhammad Yoga Buana Dipta Ilafi

 

Fokus Jateng-BOYOLALI-Polres Boyolali berduka cita, satu personel terbaiknya AKBP Muhammad Yoga Buana Dipta Ilafi, M.H., M.I.K berpulang menghadap Sang Khalik pada Senin 06 Oktober 2024 malam. Jajaran Polres Boyolali menyampaikan rasa duka cita yang mendalam atas kepergian AKBP Muhammad Yoga Buana Dipta Ilafi dan mendoakan almarhum serta keluarga yang ditinggalkan.

Selain itu, ratusan anggota Polres Boyolali menggelar Shalat Ghaib dengan imam IPDA Mustakim di Masjid Al-Ikhlas Mapolres Boyolali, pada Selasa 07 Oktober 2024.

Suasana khusyuk dan haru tampak menyelimuti selama berlangsungnya ibadah shalat yang terdiri dari empat takbir tanpa rukuk dan sujud ini. Bahkan tak sedikit para anggota kepolisian ini yang menitikkan air mata saat imam membacakan doa. “Shalat ghaib ini sebagai ungkapan duka cita bagi rekan sejawat, sekaligus dukungan moril bagi keluarga yang ditinggalkan,” ungkap Kasihumas Polres Boyolali AKP Arif Mudi Prihanto.

“Kami keluarga besar Polres Boyolali sepenanggungan dengan apa yang dirasakan keluarga korban,” imbuhnya.

Sementara ratusan karangan bunga mewarnai halaman Mapolres Boyolali. Diantaranya dari Pangdam IV Diponegoro, Danrem 074 Warastratama, Dandim 0724 Boyolali, Dansatpom Lanud Adi Soemarmo, Bupati Boyolali dan lainnya. Dengan menahan tangisnya, Arif menuturkan jenazah disemayamkan di rumah duka, di wilayah Depok. Prosesi pemakaman dilaksanakan pada Senin (7 Oktober).

“Kami menerima kabar kemarin (Minggu) malam sekitar jam 20.25. Beliau mendapatkan perawatan di RS selama enam hari. Nanti, sebagian PJU akan ke sana bersama anggota yang lain untuk memberikan penghormatan terakhir,” jelasnya.

Para anggota juga memberikan penghormatan terakhir saat melepas jenazah dari RS di Semarang menuju rumah duka. Sebagian anggota ikut melayat ke rumah duka sekaligus memberikan penghormatan terakhir.

“Hari ini Dikebumikan secara dinas kepolisian di Depok Jawa barat. Semoga arwah Almarhum mendapatkan tempat terbaik di sisi Allah SWT, dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan dalam menghadapi cobaan ini,” tutup Kasihumas. (yull/**)