Fokus Jateng- BOYOLALI,-Polres Boyolali menggagalkan aksi balap liar menjelang waktu sahur meresahkan warga Boyolali, dalam melakukan aksinya para pembelap itu bahkan berani menutup jalan raya, dalam penindakan ini puluhan remaja beserta kendaraannya diamankan oleh petugas.Ironisnya, mayoritas motor yang diamankan itu menggunakan knalpot brong serta tidak dilengkapi surat-surat kendaraan, dan tanpa plat nomor.
“Team Patroli Black Mamba bersama Satlantas Polres Boyolali bergerak untuk menindaklanjuti banyaknya aduan terkait balap liar di jalur Solo-Semarang, tepatnya di wilayah Banyudono. Kami menemukan sejumlah pemuda yang berencana melakukan balap liar dengan kendaraan yang tidak sesuai aturan. Kami langsung mengambil tindakan tegas berupa tilang dan mengamankan barang bukti di Satlantas Polres Boyolali,” kata Kapolres Boyolali AKBP Rosyid Hartanto. Sabtu 08 Maret 2025.
Sebelumnya, aksi balap liar kerap terjadi di jalan Solo- Boyolali, tepatnya di Exit Tol Banyudono, Boyolali, Jawa Tengah. Ratusan kendaraan roda dua ini beradu cepat setiap menjelang waktu sahur.
Aksi balap liar puluhan remaja ini, diakui meresahkan masyarakat sekitar maupun pengguna jalan raya lainnya, karena selain suara knalpot yang bising, mereka juga menutup jalan sehingga mengganggu pengguna jalan lainnya. Menurut warga sekitar aksi balap liar ini biasa digelar pada pukul 02.00 dinihari hingga waktu subuh.
Menindaklanjuti peristiwa Ini Tim Sus Black Mamba Polres Boyolali pada Sabtu dinihari menindak tegas aksi balap liar ini, bahkan acara balap liar yang dimungkinkan mengandung judi ini berhasil digagalkan oleh polisi yang datang ke lokasi. Para pelaku balap liar dan sejumlah penonton langsung berhamburan, dalam penindakan ini polisi berhasil mengamankan puluhan remaja beserta motor yang dikendarainya. Polisi juga memberikan sanksi tilang dan mengandangkan beberapa motor brong dengan knalpot bising ini yang disinyalir sebagai motor balap liar.
“Berdasarkan laporan dari masyarakat adanya balap liar di Jalan Banyudono. Banyak sekali laporan dari masyarakat bahwasanya di sini banyak sekali terjadi balap liar. Untuk itu kami dari tim Sus Black Mamba mengambil sikap dan mengambil tindakan. Kita melaksanakan patroli dan Alhamdulillah tadi ada beberapa pemuda yang akan melaksanakan balap liar dapat kita amankan,” kata Ipda Budi Joko Santoso, Katim Sus Black Mamba Polres Boyolali.
Setelah diamankan dan memberikan efek jera, puluhan remaja ini mendapat hukuman mendorong motornya ke kantor kepolisian terdekat untuk diproses selanjutnya.
“Oh Total ada 20 kendaraan, baik yang akan sebagai pemain maupun sebagai penontonnya. Jadi balapan liar ini sangat meresahkan masyarakat. Untuk itu kami dari kepolisian dari Polres Boyolali mengambil tindakan tegas utamanya di bulan Ramadan ini.”
Menurut Ipda Budi, kendaraan yang terbukti melakukan aksi balap liar akan dikandangkan untuk sementara waktu sebagai upaya menjaga ketertiban selama bulan ramadhan hingga lebaran besok.(yull/**)
Team Patroli Black Mamba Polres Boyolali Gagalkan Balap Liar di Banyudono, Puluhan Motor Disita

puluhan remaja pelaku balap liar ini mendapat hukuman mendorong motornya ke kantor kepolisian terdekat untuk diproses selanjutnya (doc/Fokusjateng.com)