FOKUSJATENG.COM, KARANGABYAR – Menjelang musim Lebaran yang diprediksi akan mengalami lonjakan kebutuhan air, Perusahaan Umum Daerah Air Minum (PUDAM) Tirta Lawu Karanganyar bergerak cepat dengan melakukan serangkaian persiapan. Langkah ini diambil untuk memastikan pasokan air bersih tetap lancar dan memenuhi kebutuhan masyarakat selama periode penting tersebut.
Prihanto, Direktur Utama PUDAM Tirta Lawu Karanganyar, mengungkapkan bahwa berbagai upaya telah dilakukan, termasuk penggantian pipa transmisi utama. “Kami telah menyelesaikan penggantian pipa transmisi dari reservoir Ngemplak hingga BPT Ngumpeng, dan saat ini fokus pada penggantian pipa di wilayah perkotaan yang sudah mencapai 75%,” jelas Prihanto kepada awak media pada Kamis (20/3/2025).
* Penambahan jaringan transmisi induk juga telah dilakukan PUDAM Tirta Lawu, yaitu pembuatan Jalur Lingkar Selatan yang telah selesai dikerjakan pada 2024 lalu. Hal tersebut, dikatakan berdampak signifikan terhadap kuantitas dan kelancaran air yang terdistribusi, terutama di wilayah kota karanganyar bagian selatan.
* Selain itu, pihak PUDAM Tirta Lawu juga telah menyiapkan tim teknisi yang akan siaga selama 24 jam nonstop mulai tanggal 28 Maret sampai 7 April, untuk menangani apabila terjadi kendala-kendala distribusi air di lapangan.
* “Semoga dengan dilakukannya antisipasi dan tindakan tersebut dapat meningkatkan kualitas pelayanan PUDAM Tirta Lawu kepada pelanggan khususnya, dan untuk masyarakat Kabupaten Karanganyar pada umumnya,” harapnya.
* Prihanto mengungkapkan, PUDAM Tirta Lawu telah membukukan laba sebesar Rp.5.969.966.316,02 pada tahun 2024. Dari laba tersebut, besaran yang akan distribusikan kepada entitas pemilik yaitu Pemerintah Kabupaten Karanganyar sebesar Rp. 3.283.481.473,81.
* “Pada 2024, PUDAM Tirta Lawu juga dapat merealisasikan capaian target penambahan pelanggan. Dari yang ditargetkan 2.000 sambungan rumah, terealisasi sampai akhir tahun sebanyak 2.086 pelanggan. Sehingga total jumlah pelanggan sampai 2024 adalah sebesar 78.889 sambungan rumah,” pungkasnya. (Lg/ bre )