FOKUS JATENG – KLATEN – Pelaksanaan program terpadu TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Sengkuyung tahap II 2017 yang bertempat di Desa Brajan, Kecamatan Prambanan, Klaten sudah terlaksana dengan aman, tertib dan lancar. Hal itu diungkapkan Dandim 0723/Klaten Letkol Inf Bayu Jagat pada penutupan TMMD II di lapangan Desa Brajan, Prambanan, Rabu 2 Agustus 2017.
Dikatakannya, dalam kegiatan TMMD didesa tersebut yang telah dicapai yakni, kegiatan fisik betonisasi jalan dengan panjang 1.100 meter dan lebar 3 meter, rehab rumah sebanyak 10 unit, jamban keluarga 6 unit dan rehab tempat ibadah 1 unit.
Baca juga: Dandim Sukoharjo: TMMD Masih Sangat Dibutuhkan Masyarakat
”Ada juga penyuluhan membangun semangat bela negara, penyuluhan Pancasila dan UUD 1945. Selain itu juga ada penyuluhan terhadap masyarakat tentang melindungi anak, peran keluarga, masyarakat dan sekolah,” kata Dandim.
Ditambahkan dia, kegiatan TMMD reguler ke-99 tersebut anggaran bersumber dari APBD (Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah) kabupaten sebesar Rp 165 juta, APBD provinsi sebanyak Rp 187.200.000 dan swadaya masyarakat sebesar Rp 20 juta.
Baca juga: Pengerjaan Fisik TMMD Sengkuyung Wonogiri Dilakukan Malam Hari
”Kegiatan itu ada penghematan anggaran sebanyak Rp120 juta. Sebab pengerjaan dengan gotong royong bersama TNI dan masyarakat setempat,” tandasnya.